Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Lokasi Dan Tiket Masuk Bukit Sekipan Tawangmangu,Karaganyar,Jawa Tengah

Wisata Bukit Sekipan Tawangmangu merupakan tempat wisata yang cocok bagi semua kalangan,karena lokasinya banyak sekali spot foto yang keren untuk berselfie,selain itu banyak sekali permainan untuk anak anak.

Sehingga tak heran jika Obyek Wisata Bukit Sekipan Tawangmangu ini selalu ramai kunjungan wisata baik lokal maupun luar Kota.Berikut ini kami akan memberikan informasi tentang lokasi,alamat,jalur dan harga tiket masuk Wisata Bukit Sekipan agar menjadi bahan pertimbangan jika Sobat ingin berkunjung ke Bukit Sekipan Karanganyar.

Lokasi Dan Tiket Masuk Bukit Sekipan Tawangmangu,Karaganyar,Jawa Tengah
Pantainyajogja.com
Alamat Dan Rute Bukit Sekipan.
Bukit Skipan ini berada di Desa Kalisoro,Kecamatan Tawangmangu,Kabupaten Karanganyar,Jawa Tengah.

Jarak Bukit Sekipan dari Kota Solo tidak terlalu jauh hanya sekitar 50 KM dengan rute yang cukup mudah,jika Sobat menggunakan kendaraan pribadi akan memakan waktu sekitar 1,5 jam perjalanan.

Jika dari Solo Kota bisa melalui jalur menuju Tawangmangu,setelah sampai di Tawangmangu,ikuti terus jalurnya menuju Jalan Sarangan,kemudian Sobat nanti akan menemukan kantor Desa Kalisoro kemudian ambil jalur ke kanan,setelah sekitar 1Km Sobat akan sampai lokasi wisata Bukit Sekipan Tawangmangu.

Lokasi Bukit Sekipan ini memang berada di perbukitan Tawangmangu,sehingga suasana d isana cukup dingin,dengan ditemanai udara yang segar khas pegunungan Sobat bisa menikmati berbagai wahana permainan dan spot foto berbagai miniatur bangunan Dunia.

Jam Buka Bukit Sekipan Tawangmangu.
Jika Sobat ingin berkunjung ke Bukit Skipan Tawangmangu ini tak perlu kuatir dengan waktu bukanya.karena Sobat bisa seharian penuh berada di sana karena jam buka Bukit Skipan dari pukul 08.00 hingga pukul 18.00.

Untuk bisa menikmati taman lampion Sobat bisa datang pada hari Sabtu buka dari Pukul 18.00 hingga pukul 22.00 WIB. 

Harga Tiket Masuk Wisata Bukit Sekipan Karanganyar.
Tiket masuk Bukit Sekipan Tawangmangu sebesar Rp 50.000 dengan beberapa fasilitas yang ada,sedangakan jika Sobat ingin paket lebih lengkap bisa membayar tiket Rp 100.000 dengan fasilitas wahana permainan dan spot foto yang sudah termasuk dalam tiket tersebut.

Namun untuk bisa menikmati wahana tertentu masih ada biaya tambahan lain yang harus Sobat bayarkan.

Wahana Tambahan Selain Tiket Terusan.
Ada beberapa wahana  yang akan dikenakan biaya tambahan jika Sobat membeli tiket tanpa tiket terusan antara lain:
Mini Coster           Rp 25.000
Kursi Terbang       Rp 15.000
Bom bom car        Rp 25.000
Super Rally           Rp 20.000
Monorail               Rp 20.000
Kora Kora             Rp 15.000
Kiddy Boat           Rp 10.000
Komidi putar        Rp 10.000
Kereta Mini          Rp 10.000

Sedangkan untuk tiket BNS atau taman lampion Rp 60.000 termasuk beberapa fasilitas dan wahana seperti kampung halloween,3D art,Replika Presiden RI,miniatur dunia,Waterboom,mini zoo,Sudio film 8 dimensi,sepeda air,gembok cinta,Goa hantau dan taman lampion.

Di lokasi bukit Skipan juga ada area untuk outbound dan camping,Sobat bisa booking untuk paket outbound dengan harga Rp150.000 dengan fasilitas lengkap tiket masuk dan fasilitas makan.

Untuk biaya camping di lokasi bukit Sekipan ini hanya sebesar Rp 15.000.Sobat bisa menikmati suasana malam di lokasi wisata Bukit Sekipan Tawangmangu.

Camping ground Bukit Sekipan cukup luas,sehingga Sobat bisa merencanakan untuk camping bersama teman teman dan keluarga,atau Sobat juga bisa camping dalam acara besar dari Kampus maupun Komunitas.

Obyek wisata Bukit Sekipan ini juga sangat dekat dengan wisata wisata yang bagus untuk Sobat kunjungi seperti air terjun Grojogan Sewu Tawangmangu,Lawu Park,Taman Bale Kambang dan juga Sarangan,sehingga jika Sobat ingin berkunjung ke Bukit Sekipan bisa sekalian berkunjung ke lokasi wisata terdekat tersebut.
 
Bukit sekipan Tawangmangu
Pantainyajogja.com
Fasilitas Obyek Wisata Bukit Sekipan Tawangmangu.
Sobat tak perlu khawatir dengan fasilitas yang ada di Bukit Sekipan,karena fasilitasnya sangat lengkap seperti lokasi parkir yang cukup luas,tempat istirahat seperti gasebo dan pendopo,tempat makan,kamar mandi,tempat solat dan tentunya wahana permainan yang sangat lengkap.

Dan tentunya yang paling menarik di Bukit Sekipan adalah spot foto yang sangat keren yaitu miniatur bangunan terkenal yang ada di Dunia yang bisa Sobat jadikan background berselfie.

Jika Sobat ingin mencari tempat menginap di lokasi Bukit Sekipan juga banyak sekali penginapan penginapan dengan harga yang cukup murah,selain penginapan di lokasi Bukit Sekipan juga banyak hotel dan villa yang bisa Sobat booking antara lain:
*Wisma Small Room        Rp     350.000
*Tipe Connecting room    Rp     600.000
*Tpe Pavilium                   Rp    600.000
*Villa                                 Rp 1.400.000
*Cottage Jepang                Rp    750.000
*Titanic Room                   Rp   550.000.

Selain penginapan tersebut masih banyak lagi hotel dan villa yang ada di sekitar Bukit Sekipan Tawangmangu,Sobat bisa mencari referensi di layanan Booking.com,Traveloka,Pegi pegi dan layanan lainnya.

Sekian dulu ya Sob,ulasan tentang obyek wisata Bukit Sekipan Tawangmangu,semoga bermanfaat dan bisa Sobat jadikan bahan referensi tujuan wiisata Sobat saat berada di Karanganyar,Jawa Tengah. 


Posting Komentar untuk " Lokasi Dan Tiket Masuk Bukit Sekipan Tawangmangu,Karaganyar,Jawa Tengah"